Menko Polhukam Wiranto Ditusuk, Begini Komentar Bang Iwan Fals

Berita160 Dilihat
foto/dok/net;  Iwan Fals

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!
JAKARTA, SriwijayaAktual.com – Musikus legendaris Iwan Fals ikut berkomentar terkait penusukan yang dialami Wiranto. Dia mendoakan agar Menko Polhukam tersebut bisa segera pulih.
“Semoga lekas sembuh Pak Wiranto,” ungkap Iwan Fals lewat akun Twitter miliknya, Kamis (10/10/2019).
Tidak
hanya itu, pelantun lagu Belum Ada Judul tersebut juga mengutuk pelaku
penusukan terhadap Wiranto. Iwan Fals berharap pelaku dihukum setimpal
dengan apa yang dilakukan.
“Dan pelakunya dihukum sesuai hukum yang berlaku,” sambung Iwan Fals.

Seperti
diketahui, Menko Polhukam Wiranto ditusuk orang tidak dikenal di
Pandeglang, Kamis (10/10) siang. Insiden terjadi setelah dirinya
meresmikan Gedung Kuliah Bersama Universitas Mathla’ul Anwar, Banten.

Dalam
video yang beredar, tampak Wiranto diserang secara tiba-tiba dari arah
samping. Pelaku penyerangan terlihat menggunakan pisau hingga membuat
Wiranto terjatuh.
Wiranto telah dibawa dan mendapat perawatan di RSUD Berkah Pendeglang.

Baca Juga: Dokter RSUD Pandeglang: Luka Tusuk Perut Wiranto Cukup Dalam, Dirujuk ke RS…

Polisi
sudah menangkap dua orang yang diduga merupakan pelaku penyerangan
terhadap Wiranto. Kedua pelaku diduga merupakan suami istri.

Kejadian penusukan terhadap Wiranto menjadi perbincangan di media sosial. (*)